Bank-bank besar tanah air, termasuk BCA, menghadirkan layanan setor tunai tanpa kartu alias cardless belakangan ini. Dengan begini, walaupun kartu ATM BCA Anda ketinggalan, Anda tetap bisa melakukan setor tunai ke nomor rekening yang dituju. Penasaran gimana cara setor tunai BCA tanpa kartu tersebut? Yuk simak ulasannya di bawah ini.
Cara Setor Tunai BCA Tanpa Kartu via myBCA
Apakah bisa setor tunai BCA tanpa kartu ATM? Tentu bisa, salah satunya dengan menggunakan aplikasi myBCA. Aplikasi myBCA merupakan aplikasi khusus yang dihadirkan oleh BCA, untuk memudahkan nasabahnya mengakses semua rekening tabungannya di BCA, dengan menggunakan BCA ID. Jadi, lewat 1 aplikasi saja, semua rekening akan bisa diakses.
Aplikasi myBCA ini memiliki setidaknya 13 fitur, salah satu di antaranya adalah fitur cardless. Fitur ini memungkinkan nasabah untuk melakukan transaksi setor tunai dan tarik tunai tanpa menggunakan kartu ATM. Hal yang diperlukan adalah aplikasi myBCA dan tentunya koneksi internet. Lantas, bagaimana cara setor tunai BCA tanpa kartu via myBCA? Berikut langkahnya.
- Buka aplikasi myBCA atau bisa juga diakses melalui browser, lalu login menggunakan BCA ID dan kode akses yang dimiliki
- Pada ikon menu yang muncul di halaman awal, pilih ikon menu ‘Cardless’
- Jika telah muncul beberapa opsi, klik opsi ‘Setor Tunai’
- Pada laman selanjutnya, Anda bisa klik pada ‘Rekening Pribadi’ jika ingin mengirim ke rekening sendiri
- Jika ingin mengirim ke rekening orang lain yang sudah berada di ‘Daftar Setor’, cukup ketikkan nama pemilik rekening
- Jika ingin mengirim ke rekening baru, pilih ‘Setor ke Tujuan Baru’
- Jika sudah memilih rekening tujuan yang akan ditransfer, nama pemilik dan nomor rekening tujuan akan muncul di halaman konfirmasi, klik tombol ‘Lanjut’ di halaman tersebut untuk mengonfirmasi
- Pada laman selanjutnya, masukkan PIN untuk melanjutkan transaksi
- Setelah pin diinput, kode transaksi untuk dimasukkan saat di mesin ATM dan nomor HP akan muncul secara otomatis pada laman selanjutnya. Kode transaksi ini memiliki batas waktu selama 60 menit, jika tidak digunakan dalam jangka waktu tersebut maka langkah di atas harus diulangi kembali untuk mendapatkan kode konfirmasi baru.
- Datangi ATM Setor Tarik BCA terdekat, lalu klik menu ‘Transaksi Tanpa Kartu’ pada layar ATM
- Pada kolom yang tersedia, masukkan nomor HP dan 6 digit kode transaksi yang sudah didapatkan sebelumnya
- Masukkan atau setorkan uang tunai pecahan Rp50.000 atau Rp100.000 ke ATM Setor Tarik BCA dan pastikan jumlah yang disetor sudah sesuai dengan nominal yang tertera di layar ATM
- Jika transaksi setor tunai sudah berhasil, makan notifikasi berhasilnya transaksi akan muncul di layar HP Anda
- Untuk melihat transaksi kembali, Anda bisa melihatnya di menu ‘Riwayat’ pada aplikasi myBCA
- Setor tunai BCA tanpa kartu pun selesai dan berhasil dilakukan
Cara Setor Tunai BCA Tanpa Kartu via BCA Mobile
Selain myBCA, Anda juga bisa menggunakan BCA Mobile pada cara setor tunai BCA tanpa kartu. Dari setidaknya 9 fitur yang dimilikinya, BCA Mobile juga menghadirkan fitur cardless untuk setor dan tarik tunai tanpa kartu. Lantas, bagaimana caranya setor tunai di ATM BCA tanpa kartu via BCA Mobile? Daripada penasaran, yuk simak caranya di bawah ini.
- Buka aplikasi BCA Mobile dan klik opsi M-BCA
- Masukkan 6 digit kode akses, lalu klik ‘Login’
- Pada ikon menu yang muncul di halaman utama, klik ikon menu ‘Cardless’
- Setelah muncul beberapa ikon opsi, pilih ikon opsi ‘Setor Tunai’
- Pilih opsi ‘Rekening Sendiri’ jika ingin mengirim uang ke rekening sendiri
- Jika ingin transfer uang ke rekening milik orang lain, pilih opsi ‘Rekening Lain’. Nanti Anda bisa menginput nomor rekening tujuan baru atau memilihnya dari daftar rekening tujuan yang sudah ada sebelumnya
- Jika sudah ditentukan rekening mana yang akan dikirimi uang, klik ‘OK’
- Masukkan pin m-BCA pada kolom yang tersedia, lalu klik ‘OK’.
- Pada laman selanjutnya, akan muncul kode transaksi untuk setor tunai yang berlaku selama 60 menit
- Datangi ATM Setor Tarik BCA terdekat, lalu klik menu ‘Transaksi Tanpa Kartu’ pada layar ATM
- Pada kolom yang tersedia, masukkan nomor HP dan 6 digit kode transaksi yang sudah didapatkan sebelumnya
- Masukkan atau setorkan uang tunai pecahan Rp50.000 atau Rp100.000 ke ATM Setor Tarik BCA dan pastikan jumlah yang disetor sudah sesuai dengan nominal yang tertera di layar ATM
- Jika transaksi setor tunai sudah berhasil, makan notifikasi berhasilnya transaksi akan muncul di layar HP Anda
- Untuk melihat transaksi kembali, Anda bisa melihatnya di kolom ‘Inbox’ pada aplikasi BCA Mobile
- Setoran tunai BCA tanpa kartu via BCA Mobile pun selesai dan berhasil dilakukan
Bagaimana, sudah tahu bukan secara cara setor tunai BCA tanpa kartu? Anda tetap bisa melakukan setor tunai walau kartu ATM BCA tidak ada, dengan menggunakan aplikasi myBCA dan BCA Mobile. Cukup dengan adanya aplikasi ini di HP dan koneksi internet yang baik, maka Anda bisa melakukan setor tunai BCA tanpa menggunakan kartu, kapan dan di mana saja berada.