Moneynesia
Saturday, September 30, 2023
No Result
View All Result
  • Forex
  • Crypto
  • Saham
  • Derivatif
  • Currency
  • Energi
Moneynesia
No Result
View All Result

cara mendapatkan uang dari google

7 Cara Mendapatkan Uang dari Google Terbukti Asli dan Paling Mudah

Ada begitu banyak alternatif untuk cara mendapatkan uang dari Google. Artikel ini akan memberikan panduan kepada Anda.

Redaksi by Redaksi
31/03/2023
in Finansial
0
1.5k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Google saat ini menjadi salah satu platform yang sangat populer dan dimanfaatkan oleh hampir semua pengguna internet. Menariknya lagi, Google ternyata juga bisa memberikan cuan bagi para penggunanya. Ada banyak pilihan cara mendapatkan uang dari Google yang bisa dicoba saat ini. Langsung saja yuk, simak strategi seperti apa yang bisa dilakukan agar Google menghasilkan cuan.

1. Andalkan Google Adsense

Pertama, kamu bisa mengandalkan Google Adsense terlebih dahulu. Ini merupakan sebuah layanan pemasangan iklan yang dihadirkan oleh pihak Google sendiri. Jadi Google akan memilih situs-situs yang layak untuk dipasangi iklan. Dari setiap pemasangan iklan tersebut, Google akan memberikan uang atau komisi. Ini adalah salah satu sumber pemasukan yang cukup besar bagi para pengelola website.

Penting diketahui bahwa Google hanya memilih website yang memang berkualitas, trafiknya tinggi, dan tentu saja niche-nya sesuai. Pemanfaatan Google Adsense ini sangat mudah karena pengelola website hanya perlu mendaftar. Jika sudah punya website lengkap dengan domain dan hosting maka langsung saja lakukan pendaftaran. Isi formulir yang ada di website Google AdSense dan tunggu proses review.

2. Organic Traffic Google Melalui Optimasi Website

Cara lainnya, kamu bisa mengandalkan Organic Traffic Google agar dapat menerima uang dari platform ini. Di sini kamu akan bergelut dengan optimasi website dan penting sekali untuk memiliki modal keterampilan SEO atau Search Engine Optimization di dalamnya. Lewat keterampilan tersebut, kamu bisa mendapat kemudahan untuk meraih trafik organik.

Apa sebenarnya optimasi website itu? Ini merupakan strategi yang dipakai untuk menempatkan website di halaman pertama hasil pencarian Google. Ada 2 langkah penting yang perlu kamu lakukan di sini yaitu membuat konten website yang berkualitas dan terapkan teknik SEO di dalamnya. Setelah itu kamu bisa menghubungkannya dengan Google Adsense agar bisa menerima uang lebih banyak.

Jika kamu sudah punya keterampilan SEO dan mampu memanfaatkan Organic Traffic Google ini, maka kamu juga bisa menjual jasa kepada orang lain. Jual jasa SEO ini kepada orang yang membutuhkan agar kamu bisa menerima banyak cuan. Zaman sekarang, jasa semacam ini semakin dibutuhkan dan bayarannya pun terbilang besar.

3. Pakai Fitur Google Ads

Khusus bagi pemilik bisnis, salah satu cara menghasilkan uang dari Google adalah dengan memanfaatkan Google Ads. Fitur satu ini sudah sangat populer di kalangan para pelaku bisnis karena memang sangat efektif dan menguntungkan. Konsepnya mudah, Google Ads adalah fitur iklan yang bisa membantu pemilik bisnis mempromosikan bisnisnya.

Sebenarnya Google Ads ini tidak akan memberikan uang secara langsung kepadamu. Namun Google Ads akan memperbesar peluang kamu untuk menerima banyak uang dan keuntungan dari bisnis yang kamu jalankan. Google Ads akan membantu menyebarkan promosi atau iklan bisnis kamu ke banyak orang. Semakin luas jangkauannya maka akan semakin besar juga peluang untuk yang bisa didapatkan.

Supaya Google Ads ini bisa bekerja secara efektif maka penting sekali untuk mempersiapkan konten iklan yang menarik. Selain itu kamu juga harus mengeluarkan modal terlebih dahulu untuk membayar biaya beriklan. Tapi tenang, jika iklannya efektif maka Google Ads akan mengembalikan modal berkali-kali lipat lewat keuntungan  yang kamu dapatkan.

4. Buat Konten di YouTube

Mendulang untung dari platform YouTube sudah bukan hal yang aneh lagi di kalangan masyarakat. Bisa dilihat sendiri bahwa sekarang ada banyak orang menggunakan platform YouTube untuk mencari keuntungan. Mulai dari orang biasa sampai public figure juga memanfaatkan platform tersebut. Jika kamu memang ingin mendapatkan uang dari Google, YouTube ini bisa jadi salah satu jalannya.

Mudah saja, kamu bisa mulai dengan membuat channel YouTube. Setelah itu isi channel tersebut dengan konten-konten yang menarik dan berkualitas. Jika sudah ada channel dan konten-konten di dalamnya maka kamu bisa mendaftar ke YouTube AdSense. Perhatikan juga beberapa syarat lain yang dibutuhkan seperti jumlah minimal viewers dan subscribers.

Konsep dari YouTube Adsense ini sebenarnya sama dengan Google AdSense. Nantinya pihak YouTube akan memasang iklan di channel yang sudah kamu miliki. Dari sinilah kamu akan mendapatkan keuntungan. Hanya saja memang dibutuhkan usaha dan waktu sampai channel YouTube-mu layak mendapatkan adsense dari Google.

5. Luncurkan Aplikasi di Google PlayStore

Kamu juga pasti sudah tidak asing lagi dengan Google PlayStore. Platform yang satu ini biasa digunakan untuk mengunduh berbagai jenis aplikasi menarik di smartphone berbasis Android. Salah satu cara mendapatkan uang dari Google adalah dengan memanfaatkan platform tersebut. Kamu bisa menjual aplikasi lewat Google PlayStore dan mendapatkan cuan yang besar.

Sebenarnya ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapat cuan dari Google PlayStore ini. Pertama, kamu bisa menjual aplikasi yang berbayar. Kemudian kamu juga bisa merilis aplikasi dengan beberapa fitur yang harus dibeli. Selain itu, kamu juga bisa menyediakan aplikasi gratis namun beriklan jadi kamu akan mendapat untung dari setiap iklan yang dipasang di aplikasi tersebut.

Terlihat sangat mudah, ya? Tapi awas, strategi ini tidaklah semudah yang kamu bayangkan. Membuat sebuah aplikasi bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Jadi memang butuh persiapan dan kamu juga harus punya modal kemampuan yang memadai di bidang ini.

6. Berkontribusi untuk Google Maps

Jika diperhatikan, Google Maps sampai saat ini menjadi salah satu fitur yang banyak dimanfaatkan oleh pengguna internet. Google Maps digunakan sebagai penunjuk arah dan sangat bermanfaat bagi banyak orang. Menariknya lagi, platform ini ternyata juga bisa menghasilkan keuntungan untukmu. Tapi perlu diketahui dulu ya bahwa keuntungan yang dimaksud di sini bukan langsung dalam bentuk uang.

Melalui Google Maps, kamu bisa mendapatkan insentif yang menarik dan menguntungkan. Caranya mudah, kamu bisa memberikan ulasan mengenai sebuah lokasi dan menambahkan informasi yang bermanfaat tentang lokasi di Google Maps. Nantinya Google akan memberikan poin dan poin yang terkumpul bisa ditukarkan menjadi insentif seperti voucher hotel, diskon tiket bus, dan masih banyak lagi lainnya.

7. Manfaatkan Google My Business

Kembali lagi untuk para pemilik bisnis, Google My Business bisa jadi pilihan tepat untuk dimanfaatkan. Sama halnya seperti Google Ads tadi, Google My Business tidak akan langsung memberikan uang kepadamu. Fitur ini akan membantu bisnis kamu lebih terlihat dan lebih mudah ditemukan sehingga peluang untuk mendapatkan pelanggan jauh lebih besar.

Google My Business juga memungkinkan pengguna untuk membuat profil bisnis yang akurat. Platform ini akan membantu mengoptimalkan popularitas bisnis dan membuatnya semakin diminati oleh banyak orang. Secara logika, jika popularitas bisnis meningkat maka peluang cuan yang bisa kamu dapatkan juga pasti akan bertambah.

Ada banyak cara mendapatkan uang dari Google yang bisa diterapkan. Tentunya memang semua cara tadi butuh proses dan tidak bisa langsung memberikan cuan dalam jumlah besar. Jadi tekuni saja dan ikuti prosedur yang diberikan oleh Google agar kamu bisa mendapatkan keuntungan dari fitur-fitur yang dihadirkan.

Tags: cara mendapatkan uangGoogle

Related Posts

Cara Transfer Gopay ke ShopeePay dan Sebaliknya, Gampang!
Finansial

Cara Hapus Akun Gopay secara Permanen, Bisa Lewat Aplikasi

19/09/2023
Transfer Gopay ke ShopeePay
Finansial

Cara Transfer Gopay ke ShopeePay dan Sebaliknya, Gampang!

19/09/2023
rincian biaya pernikahan berdasarkan anggaran
Finansial

Calon Manten Wajib Tahu, Ini Contoh Rincian Biaya Pernikahan

19/09/2023
Begini Cara Setor Tunai BCA Tanpa Kartu, Praktis Banget!
Finansial

Begini Cara Setor Tunai BCA Tanpa Kartu, Praktis Banget!

19/09/2023
transfer ovo ke dana
Finansial

Cara Transfer OVO ke Dana, Simpel dan Anti Gagal!

19/09/2023
atlet terkaya di dunia no 1 adalah cristiano ronaldo, total pendapatan $136 juta
Finansial

Daftar Top 10 Atlet Terkaya di Dunia 2023: CR7 Nomor 1!

01/09/2023
Next Post
cara mendapatkan uang dari facebook

Terbaik! 9 Cara Mendapatkan Uang dari Facebook 2023

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Recent Posts

  • Cara Mengajukan KPR Rumah Bekas Beserta Persyaratan 29/09/2023
  • Faktor-faktor Penyebab Pengajuan KPR Ditolak oleh Bank 29/09/2023
  • Cara Pengajuan KPR BTN (Rumah Subsidi & Non-Subsidi) 29/09/2023
  • Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BCA, BRI, BSI, BNI, Mandiri, dll 29/09/2023
  • Tidak Perlu Panik, Begini Cara Mengurus Kartu ATM Hilang 29/09/2023
Moneynesia

Moneynesia membantu publik untuk naik kelas dengan menanamkan mind set yang benar terkait uang, dan mendorong investor untuk berpikir logis dan lebih bijaksana dalam mengelola keuangan dan mengambil keputusan investasi.

Follow us on social media

Disclaimer

Moneynesia berusaha untuk menjaga agar informasi tetap akurat dan terkini. Informasi ini mungkin berbeda dari yang Anda lihat saat mengunjungi lembaga keuangan, penyedia layanan, atau situs produk tertentu. Semua produk keuangan, produk belanja, dan layanan disajikan tanpa jaminan. Saat mengevaluasi penawaran, harap tinjau Syarat dan Ketentuan yang berlaku.

  • Home
  • About us
  • Contact us
  • Privacy Policy
  • Disclaimer

© 2022 Moneynesia. All Rights Reserved.

No Result
View All Result
  • Forex
  • Crypto
  • Saham
  • Derivatif
  • Currency
  • Energi

© 2022 Moneynesia. All Rights Reserved.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In